Samudrabiru – Berangkat dari keinginan berbagi, terbentuklah Tim 5. Tim yang terdiri dari lima orang mahasiswa Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial (STKS) Bandung, dengan tekad yang sama yakni mewujudkan motivasi yang terkoordinir demi mewujudkan impian.
Mewujudkan impian dari ranah yang sama, yakni melanjutkan sekolah ke luar negeri. Upaya kami tidak lain adalah mendedikasikan tim untuk berbagi motivasi dan informasi kepada mereka yang tengah berkompromi dengan mimpinya. Menyadari tak banyak yang dimiliki dari tim, namun ketidaksempurnaan itulah yang kami jemput.
Kami mencoba menyempurnakan niat berbagi dengan upaya menuliskan bait-bait memori perjalanan kami menemui narasumber. Yakni mereka yang telah lebih dulu bergulat riang mewudkan mimpi-mimpinya, yang tidak lain mimpi itu adalah melanjutkan sekolah ke luar negeri.
Bait-bait tersebut diharapkan menjadi bentuk motivasi kepada sesama pemburu beasiswa, khususnya sahabat-sahabat di Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial (STKS) Bandung.
Istimewa untukmu sahabat-sahabat civitas akademika Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial (STKS) Bandung. Yang terselubung namun nyata belenggu itu tampil. Ketika banyak mahasiswa terbelenggu oleh stigma yang bicara dengan mengekang.
Mengekang karena gaungnya mudah menjangkau mereka yang ragu dengan impiannya. Dimana, kebanyakan mahasiswa STKS berpikir bahwa mereka tidak akan dapat merengkuh mimpi dan mengisolasinya dalam konteks berikut “Saya ini siapa? Hanya bersekolah di ranah yang banyak orang tidak tau sekolah ini?! Mungkinkah saya bisa melanjutkan sekolah ke sebarang sana, toh saya hanya berasal dari sekolah ini?”.
Mengunduh dari banyak kesempatan dalam ruang diskusi bersama narasumber. Narasumber kami adalah mereka yang telah tampil dengan keberhasilan. Tidak lain, keseluruhan narasumber yang kami angkat profilnya adalah mereka yang dulunya bersekolah di Kampus biru Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial (STKS) Bandung.
Posisi yang dulu mereka tempati yakni sebagai mahasiswa STKS, dan posisi itu pula yang saat ini kita tempati. Artinya, kita yang berasal dari kampus biru STKS tidak mustahil akan jua mampu merengkuh beasiswa, mewujudkan mimpi jadi nyata. Menjadi terang bahwa bukanlah suatu tolok ukur siapa dan dari mana kita berasal. Itulah layar bergejolak yang ingin kami tampilkan.
Episode-episode sarat motivasi menjadi layar penutup dari semua episode keraguan. Episode keraguan yang selama ini membelenggu potensi unggul yang sebenarnya dimiliki sahabat- sahabat sekalian.
Akhirnya, dengan segenggam niat mengharap ridha-Nya kami mengemas dukungan informasi dan motivasi dalam bentuk karya tulisan ini. Semoga adanya tulisan ini, turut berkontribusi untuk memperluas gaung semangat dalam mewujudkan impian bersekolah ke luar negeri.
Menyajikan pula kabar keberhasilan para tokoh teladan pemburu beasiswa yang tidak lain tokoh-tokoh tersebut adalah alumni Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial (STKS) Bandung.
Yang demikian, diharapkan turut membuka cakrawala tentang eksistensi Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial (STKS) Bandung yang telah melahirkan para profesional. Para profesional yang kiprahnya kini menjangkau ranah internasional, demi kemajuan bangsa dan negaranya.
Landasan hakiki berupa hiasan indah iman kepada Rabb semesta membingkai perjuangan kesemua tokoh inspiratif ini. Itu pula menjadi misi Tim 5 mencoba lebih menampilkan bukti keniscayaan dari Sang Khaliq sebagai kekuatan utama dalam perjuangan apapun ia bernama, termasuk perjuangan membidik beasiswa.
Tak lupa ucapan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah berkontribusi selama proses diselesaikannya karya ini. Teruntuk orang tua kami, sebagai sistem pendukung yang tak pernah terhenti dan tak kan berhenti mendukung kami dalam perjuangan menjadi insan yang sebenarnya.
Juga kepada dosen-dosen Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial (STKS) Bandung yang tak lelah berdiri kokoh bak mercusuar yang senantiasa memancarkan sinar dukungan kepada kami anak didiknya.
Ungkapan terima kasih kami sampaikan atas segala bentuk dukungan semangat, waktu dan rangkaian saran tak henti mengalir untuk kami. Kepada narasumber yang menginspirasi, bersedia berbagi semangat, bahkan pesan-pesan dalam intonasi gempita yang tanpanya tidak akan kami temui karya ini.
Bismillahirrahmanirrahim… Selamat membaca!
Judul Buku : The Book of Dreams Belajar dari Pengalaman Mereka yang Menuntut Ilmu di Luar Negeri
Penulis : Team 5 STKS Bandung
Penerbit : Samudra Biru
Cetakan : I Desember 2012
Dimensi : xii + 144 hlm, 14,5 x 21 cm
Harga : Rp