Sistem Pengendalian Manajemen

samudrabiru – Sistem adalah prosedur melaksanakan serangkaian aktivitas yang biasanya dilakukan secara berulang. Karakteristik suatu sistem adalah runtut, terpola, terkoordinasi dan terdiri dari beberapa langkah yang terkoordinasi untuk mencapai tujuan tertentu. Sistem disusun untuk menyelesaikan permasalahan yang mempunyai karakteristik yang sistematis.

Sedangkan manajemen, disisi lain diperlukan untuk menyelesaikan permasalahan yang tidak sistematis. Peran manajemen dibutuhkan pada kondisi dimana lingkungan tidak memiliki aturan jelas atau pada situasi yang sangat tidak umum, misalnya: pabrik yang proses produksinya terotomatisasi tiba-tiba mengalami kegagalan sistem. 

Maka manajemen harus masuk dengan mengambil kebijakan terbaik. Efektivitas tindakan manajemen bergantung dari keahliannya menghadapi orang dan bukan hanya perannya dalam sistem tersebut. Artinya ketepatan sistem itu sendiri tergantung pada kemampuan manajer mengatur seseorang dan tidak lagi berdasarkan aturan yang ditentukan oleh sistem tersebut.

Organisasi adalah sekelompok orang yang bekerja bersama-sama untuk mencapai tujuan (goals) organisasi, yaitu mencapai hasil tertentu. Tujuan organisasi sangat beragam, misalnya mencari laba, produktivitas, moralitas tinggi, memberikan jasa ke publik dan sebagainya. Dengan demikian, tidak semua organisasi bertujuan mencari laba. Terdapat banyak organisasi nonprofit di Indonesia yang tidak bertujuan mencari laba, misalnya: Palang Merah Indonesia, Lembaga Bantuan Hukum, Yayasan Kanker Indonesia, Rumah Sakit, Perguruan Tinggi dan lain-lain.

Sedangkan manajemen adalah pimpinan dari organisasi dan memiliki hierarki tertentu. Hierarki manajemen adalah pembagian manajemen itu sendiri menjadi beberapa lapisan. Semakin kompleks organisasi maka semakin banyak lapisan manajemen yang dibentuk.

Pengendalian manajemen adalah kegiatan perencanaan dan pengendalian dalam organisasi, yang berada di antara dua kegiatan yaitu perumusan atau formulasi strategi yang dilakukan manajemen atas dan pengendalian tugas yang dilakukan manajemen level bawah/operasional.

Selanjutnya, untuk dapat memahami pengertian pengendalian manajemen, terlebih dahulu harus dapat dibedakan dari dua aktivitas lainnya yaitu formulasi strategi dan pengendalian tugas, serta dengan melihat perbedaan antara aktivitas formulasi strategi dengan penetapan sasaran (objective setting), pengendalian manajemen dengan perencanaan strategik maupun dengan pengendalian tugas.

Sistem yang dipergunakan oleh manajemen untuk mengendalikan organisasi agar tujuan organisasi dapat tercapai disebut sistem pengendalian manajemen (R.N. Anthony dan Vijay Govindarajan). Tujuan organisasi menjelaskan secara luas apa yang ingin dicapai organisasi sedangkan sasaran (objectives) menjelaskan setiap langkah untuk mencapai tujuan organisasi dalam kurun waktu tertentu.

Untuk mencapai tujuan organisasi, maka dibutuhkan strategi. Strategi adalah suatu rencana organisasi tentang bagaimana organisasi menggunakan sumber daya untuk mencapai sasaran (objectives).

Terdapat tiga aktivitas pada tiga level manajemen, yaitu formulasi strategi, pengendalian manajemen, dan pengendalian tugas. Pengendalian manajemen adalah proses mempengaruhi anggota organisasi untuk mencapai tujuan organisasi, dan produk akhir dari proses tersebut adalah implementasi strategi.

Judul Buku : Sistem Pengendalian Manajemen
Penulis : Muhammad Ghalih, S.I.Kom., M.Sc dan Rina Pebriana, SE., M.Comm
Penerbit : Samudra Biru
Cetakan: I, Mei 2019
Dimensi: x + 292 ; 14,8 x 210 cm.
Harga : Rp