Buku ini membuka tabir ekonomi kelautan Indonesia dari balik angka dan regulasi global, memperlihatkan bagaimana tarif, digitalisasi, dan keadilan biru menentukan nasib nelayan, petambak, dan masa depan pangan laut kita.
KEPEMIMPINAN PEREMPUAN DI TENGAH SAMUDRA Strategi Pelaut Wanita Membangun Disiplin dan Meningkatkan Kinerja
Ekonomi Kelautan Indonesia di Persimpangan Global: Antara Kebijakan, Pasar, dan Keadilan Pesisir
Indonesia ialah negeri maritim yang terdiri dari pulau-pulau yang dipisahkan oleh lautan. Guna mempermudah berbagai kegiatan di atas laut, dibutuhkan suatu alat transportasi. Kapal laut ialah fasilitas transportasi yang sangat penting dalam aktivitas hubungan antara penduduk dari pulau satu dengan pulau yang lain.
Peran perwira kapal dalam memimpin dan memberikan contoh serta mengelola kinerja anak buah sangatlah penting. Beragam wawasan dan pengalaman dalam kepemimpinan serta banyak konsep
yang disajikan guna menawarkan perencanaan sumber daya manusia, hubungan antara atasan dengan bawahan, serta dibangun komunikasi yang efektif untuk mencapai tujuan bersama. Peran perwira kapal dalam memberikan tugas ataupun perintah kepada anak buah kapal merupakan fungsi yang sangat penting.
Seseorang dapat bekerja lebih efektif bila mana mengetahui apa yang diharapkan. Kualitas kepemimpinan memang sangat penting bagi setiap perwira. Berhubung peranan kepemimpinan dalam suatu organisasi ataupun dalam suatu kegiatan sangat strategis, maka jika seorang pemimpin kurang kreatif dan tidak dinamis, tidak akan pernah didapat hasil kerja yang memuaskan.
Tema yang dipilih dalam buku ini adalah kepemimpinan, secara spesifik merujuk pada gaya kepemimpinan wanita dan motivasi terhadap kinerja Anak Buah Kapal (ABK) dengan juga meninjau disiplin kerja.
Penulis mengucapkan terimakasih kepada berbagai pihak yang telah mendorong dan memberikan inspirasi serta semangat hingga buku ini purna dan sampai menyapa pembaca. Rasa terimakasih juga penulis sampaikan kepada para pelaut wanita yang masih eksis dan bekerja di atas kapal beserta anak buahnya yang telah membantu dalam proses penulisan buku.
Sebagaimana dipahami bersama, gaya kepemimpinan sangat berperan dalam menentukan kedisiplinan pegawai. Pimpinan dapat dijadikan teladan dan penentu bagi para bawahannya. Gaya seorang pemimpin yang disiplin dapat mempengaruhi kedisiplinan karyawan atau bawahannya. Fenomena yang lain yaitu pemberian motivasi dengan tepat dapat menimbulkan semangat, gairah dan keikhlasan kerja.
Buku ini bertujuan untuk menelaah impak pengaruh gaya kepemimpinan wanita terhadap disiplin kerja, dampak motivasi kerja terhadap disiplin kerja, dampak gaya kepemimpinan wanita terhadap kinerja, pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja, dan pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja.
Penulis mengoleksi informasi dari crew kapal dengan pemimpin/officer wanita yang terdiri dari deck departemen dan engine departemen . Menariknya, gaya kepemimpinan berpengaruh terhadap disiplin kerja. Selain itu, motivasi kerja juga berpengaruh terhadap disiplin kerja. Gaya kepemimpinan wanita juga berpengaruh terhadap kinerja. Selanjutnya, motivasi kerja berpengaruh terhadap kinerja dan disiplin kerja berpengaruh terhadap kinerja. Setidaknya, buku ini akan banyak membahas mengenai gaya kepemimpinan wanita, motivasi kerja, disiplin kerja, kinerja, crew kapal.
Dapatkan Bukunya Sekarang Juga!
DAFTAR ISI
Daftar Isi 1
Daftar Isi 2
Previous
Next
Spesifikasi Buku
Cetakan I, Desember 2025; 86 hlm, ukuran 15,5 x 23 cm, kertas isi Bookpaper, warna hitam putih, kertas cover ivory 230 gram full colour, jilid lem panas (soft cover) dan shrink bungkus plastik.
Harga Buku
Sebelum melakukan pembayaran, cek ketersediaan stock kepada admin. Jika buku out of stock pengiriman membutuhkan waktu – 3 hari setelah pembayaran.
Rp 100.000
Rp 78,800
Tentang Penulis
Dr. Suhana, S.Pi, M.Si
Dr. Suhana adalah akademisi dan pakar kebijakan ekonomi kelautan yang saat ini menjabat sebagai Dosen di Universitas Teknologi Muhammadiyah Jakarta (UTM Jakarta). Ia juga dipercaya sebagai Kepala Riset dan Kebijakan Ekonomi Kelautan di Pusat Kajian Pembangunan Kelautan dan Peradaban Maritim, sebuah lembaga yang fokus pada pengembangan strategi maritim berbasis ilmu pengetahuan dan kearifan lokal.
Dengan latar belakang pendidikan yang kuat di bidang Perikanan dan Ilmu Kelautan, Dr. Suhana menempuh studi sarjananya di Institut Pertanian Bogor (IPB), dan kemudian melanjutkan pendidikan pascasarjana di bidang Ekonomi Sumberdaya Kelautan Tropika di kampus yang sama. Fokus keilmuannya menggabungkan pendekatan ekonomi, kebijakan publik, dan pengelolaan sumber daya kelautan yang berkelanjutan.
Sebelum aktif di dunia akademik, Dr. Suhana pernah mengemban amanah sebagai Tenaga Ahli Anggota DPR RI untuk dua periode (2004–2009 dan 2009–2014). Pengalaman tersebut memperkuat perspektifnya dalam menjembatani dunia kebijakan dan kepentingan masyarakat pesisir serta sektor perikanan nasional.
Dr. Suhana dikenal aktif menulis, berbicara dalam berbagai forum nasional maupun internasional, serta memberikan masukan strategis terkait ekonomi biru, ekspor produk laut, dan transformasi sektor kelautan Indonesia. Pandangannya yang tajam dan berbasis data menjadikannya salah satu tokoh penting dalam wacana pembangunan maritim Indonesia kontemporer.