EKONOMI KELAUTAN KONTEMPORER Menavigasi Tantangan Tarif, Digitalisasi, dan Keadilan Biru dalam Ekonomi Kelautan Indonesia 2025

Buku ini membuka tabir ekonomi kelautan Indonesia dari balik angka dan regulasi global, memperlihatkan bagaimana tarif, digitalisasi, dan keadilan biru menentukan nasib nelayan, petambak, dan masa depan pangan laut kita.

Ekonomi Kelautan Indonesia di Persimpangan Global: Antara Kebijakan, Pasar, dan Keadilan Pesisir

Ekonomi kelautan sering kali dianggap sebagai raksasa yang tertidur. Namun, catatan penulis sepanjang tahun 2025 dalam buku ini menunjukkan bahwa raksasa tersebut sedang berjuang keras untuk bernapas di tengah himpitan regulasi internasional, fluktuasi harga global, dan perubahan pola konsumsi domestik.
Buku Ekonomi Kelautan Kontemporer: Menavigasi Tantangan Tarif, Digitalisasi, dan Keadilan Biru dalam Ekonomi Kelautan Indonesia 2025 bukan sekadar kumpulan data statistik. Ini adalah rekaman peristiwa tentang bagaimana kebijakan diuji oleh realitas lapangan. Saat kita berbicara tentang ekspor ke Amerika Serikat atau Uni Eropa, kita sebenarnya sedang berbicara tentang nasib jutaan petambak dan nelayan yang kesejahteraannya bergantung pada selembar sertifikat keamanan pangan atau kebijakan tarif proteksionisme.
Tulisan dalam buku ini penulis ambil dari blog pribadi sepanjang tahun 2025, tulisan tersebut dikelompokkan dalam lima bagian utama, penulis ingin mengajak pembaca untuk:
1. Memahami akar masalah stagnasi pertumbuhan PDB perikanan.
2. Melihat peta persaingan komoditas udang dan tilapia di panggung global.
3. Mengintip masa depan perikanan melalui lensa digitalisasi dan big data.
4. Merasakan urgensi keadilan biru (blue justice) bagi mereka yang berada di garis depan pesisir.
Harapan saya, buku ini dapat menjadi kompas sederhana. Bagi pemerintah, sebagai bahan evaluasi kebijakan; bagi pengusaha, sebagai peta peluang pasar; dan bagi masyarakat umum, sebagai pengingat bahwa di balik sepiring ikan yang kita nikmati, terdapat dinamika ekonomi global yang sangat kompleks.

Dapatkan Bukunya Sekarang Juga!

DAFTAR ISI

Daftar Isi 1
Daftar Isi 2
Daftar Isi 3
Daftar Isi 4
Previous
Next

Spesifikasi Buku

Cetakan I, Desember 2025;  178 hlm, ukuran 15,5 x 23 cm, kertas isi Bookpaper, warna hitam putih, kertas cover ivory 230 gram full colour, jilid lem panas (soft cover) dan shrink bungkus plastik.

Harga Buku

Sebelum melakukan pembayaran, cek ketersediaan stock kepada admin. Jika buku out of stock pengiriman membutuhkan waktu – 3 hari setelah pembayaran.

Rp 150.000

Rp 112,800

Tentang Penyunting

Dr. Suhana, S.Pi, M.Si

Dr. Suhana adalah akademisi dan pakar kebijakan ekonomi kelautan yang saat ini menjabat sebagai Dosen di Universitas Teknologi Muhammadiyah Jakarta (UTM Jakarta). Ia juga dipercaya sebagai Kepala Riset dan Kebijakan Ekonomi Kelautan di Pusat Kajian Pembangunan Kelautan dan Peradaban Maritim, sebuah lembaga yang fokus pada pengembangan strategi maritim berbasis ilmu pengetahuan dan kearifan lokal.

Dengan latar belakang pendidikan yang kuat di bidang Perikanan dan Ilmu Kelautan, Dr. Suhana menempuh studi sarjananya di Institut Pertanian Bogor (IPB), dan kemudian melanjutkan pendidikan pascasarjana di bidang Ekonomi Sumberdaya Kelautan Tropika di kampus yang sama. Fokus keilmuannya menggabungkan pendekatan ekonomi, kebijakan publik, dan pengelolaan sumber daya kelautan yang berkelanjutan.

Sebelum aktif di dunia akademik, Dr. Suhana pernah mengemban amanah sebagai Tenaga Ahli Anggota DPR RI untuk dua periode (2004–2009 dan 2009–2014). Pengalaman tersebut memperkuat perspektifnya dalam menjembatani dunia kebijakan dan kepentingan masyarakat pesisir serta sektor perikanan nasional.

Dr. Suhana dikenal aktif menulis, berbicara dalam berbagai forum nasional maupun internasional, serta memberikan masukan strategis terkait ekonomi biru, ekspor produk laut, dan transformasi sektor kelautan Indonesia. Pandangannya yang tajam dan berbasis data menjadikannya salah satu tokoh penting dalam wacana pembangunan maritim Indonesia kontemporer.